Kemenag Bondowoso hadir memberikan layanan keagamaan, pendidikan, dan pembinaan umat yang profesional, inklusif, dan berintegritas tinggi.

Maklumat Layanan

Berita Terbaru

Ikuti berita-berita terhangat

Kisah Inspiratif dari Ajang STQH Nasional di Kendari

Bondowoso (Bimais) – Semangat pembinaan dan inspirasi religius mengalir dalam apel pagi...

Kepala Kemenag Bondowoso Hadiri Pembukaan STQH XXVIII...

Kendari (Inmas Bondowoso) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bondowoso, Dr. H....

Ulama dan Jurnalis Kolaborasi Bahas Dakwah di Era...

Ulama dan Jurnalis Kolaborasi Bahas Dakwah di Era Medsos Bondowoso (Bimais) —...

LINK TERKAIT
SOSMED

Jelajahi Sosial Media Kami

@kemenagbondowoso

Bondowoso (Inmas) – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Bondowoso menggelar Apel Hari Kesadaran Nasional di halaman kantor, Rabu (17/9). Petugas apel berasal dari ASN MTsN 3 dan MTsN 4. Kepala Kemenag Bondowoso, H. Moh. Ali Masyhur, S.Ag., M.H.I., bertindak sebagai pembina apel. Dalam amanatnya, Ali Masyhur menekankan pentingnya menjadikan Hari Kesadaran Nasional sebagai momentum meneguhkan disiplin, integritas, dan profesionalitas ASN. “Disiplin waktu dan tanggung jawab adalah kunci kepercayaan publik terhadap pelayanan kita,” tegasnya. Usai apel, dilakukan pemeriksaan kendaraan dinas roda dua. Sebanyak 15 unit motor plat merah milik ASN Kemenag Bondowoso dicek kondisi fisik dan kelengkapan interior. Pemeriksaan ini dilakukan untuk memastikan kendaraan operasional terawat dan siap mendukung tugas kedinasan. Pada momen apel tersebut, diumumkan pula apresiasi bagi ASN yang hadir paling awal, yakni Sutrisno dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bondowoso. Selain itu, diberikan penghargaan kenaikan pangkat dan pencantuman gelar akademik kepada lima ASN, yaitu: 1. Drs. Khairil Anwar, M.Pd.I – SK Kenaikan Pangkat IV/a 2. Wahyuni, S.Pd – SK Kenaikan Pangkat III/d 3. Husnul Hafifah, S.Pd, M.Pd – SK Pencantuman Gelar S2 4. Drs. Ahmad Baijuri, M.Si – SK Pencantuman Gelar S2 5. Akh. Faili, S.Pd.I, M.Pd.I – SK Pencantuman Gelar S2 Penghargaan juga diberikan kepada Suhartono, S.Pd.I, pemilik kendaraan dinas roda dua terbersih dan terawat meski berusia tua. Sementara itu, kendaraan dinas dengan rakitan terbaru diterima oleh Drs. Bambang Jayadi, M.Pd.I. Ali Masyhur berharap penghargaan tersebut mampu menjadi motivasi dan contoh positif bagi ASN lain. “Apresiasi ini bukan sekadar simbol, tetapi pengingat bahwa kinerja dan kedisiplinan akan selalu mendapat tempat,” ujarnya. Apel berlangsung khidmat, ditutup dengan doa bersama, dan diwarnai suasana penuh kebersamaan antar ASN.(Tim)

♬ Romênia - DJ Reverb & Ads

Sholat Ghoib oleh Saputra Hijrah

Desain oleh Imam Khuzaeni